10 Orang Terkaya di Dunia 2018

silahkanSHARE.com | Setiap hari orang bekerja, peras keringat banting tulang, salah satu tujuanya supaya bisa menjadi orang yang kaya raya.

Kaya raya disini yang dimaksudkan tentunya kaya raya dalam hal materi.

Siapa juga yang tidak memiliki banyak uang?

Siapapun pasti membutuhkan uang untuk kehidupan sehari-hari, mulai dari memenuhi kebutuhan makanan, sandang, papan, hingga perhiasan maupun kebutuhan lainya.

Bahkan untuk bisa lebih banyak melakukan ibadah keagamaan juga memerlukan uang, misalnya bersedekah, umroh, haji, menolong fakir miskin, dan yang lainya memerlukan uang.

Hal itu kenapa tidak berlebihan setiap orang ingin berjuang agar bisa menjadi kaya raya. Bahkan selama kekayaan tersebut bisa digunakan untuk melakukan kebaikan, agama juga tidak pernah membuat larangan.

Berikut ini merupakan 10 daftar Orang Terkaya di Dunia versi Forbes yang diumumkan pada Rabu (7/3/2018):

#1. Jeff Bezos (Amazon) | USD 112 Miliar


Jeffrey Preston Bezos (lahir di Albuquerque, New Mexico, 12 Januari 1964; umur 54 tahun) adalah pendiri, direktur utama, CEO, dan ketua dewan direktur Amazon.com. Lulusan Universitas Princeton, Bezos pernah menjadi anggota Phi Beta Kappa, bekerja sebagai analis keuangan untuk D. E. Shaw & Co. sebelum mendirikan Amazon pada tahun 1994. Ia pernah dipilih sebagai Person of the Year oleh majalah TIME.

Setelah lulus dari Princeton, Bezos mendapat pekerjaan di Wall Street yang berhubungan dengan komputer. Jaringan komputer dibangunnya di sebuah gedung yang dijadikan pusat perdagangan internasional oleh perusahaan bernama Fitel. Selanjutnya Bezos bekerja untuk D. E. Shaw & Co..

Pada tahun 1994 Bezos mendirikan situs web Amazon.com. Model bisnis Amazon.com dirancangnya sewaktu mengendarai mobil dari New York ke Seattle. Kantor Amazon.com yang pertama adalah garasi rumah Bezos. Situs web Amazon.com yang didirikan Bezos membawanya sebagai salah seorang pengusaha sukses era dot-com. Pada tahun 2004, Bezos mendirikan perusahaan bernama Blue Origin yang bergerak di bidang penerbangan sipil angkasa luar.

#2. Bill Gates (Microsoft) | USD 90 Miliar

William Henry "Bill" Gates III (lahir di Seattle, Washington, 28 Oktober 1955; umur 62 tahun) adalah seorang tokoh bisnis, investor, filantropis, penulis asal Amerika Serikat, serta mantan CEO yang saat ini menjabat sebagai ketua Microsoft, perusahaan perangkat lunak yang ia dirikan bersama Paul Allen. Ia menduduki peringkat tetap di antara orang-orang terkaya di dunia dan menempati peringkat pertama sejak 1995 hingga 2009, tidak termasuk 2008 ketika ia turun ke peringkat tiga, dan kini di tahun 2018, ia tergeser di posisi kedua.

Gates termasuk salah seorang pengusaha revolusi komputer pribadi terkenal di dunia. Meski demikian, taktik bisnisnya dikritik karena dianggap anti-kompetitif. Pada tahap-tahap akhir kariernya, Gates melakukan beberapa usaha filantropi dengan menyumbangkan sejumlah besar dana ke berbagai organisasi amal dan program penelitian ilmiah melalui Bill & Melinda Gates Foundation yang didirikan tahun 2000.

#3. Warren Buffett (Berkshire Hathaway) | USD  84 Miliar

Warren Edward Buffett (lahir di Omaha, Nebraska, Amerika Serikat, 30 Agustus 1930; umur 87 tahun) adalah seorang investor, pengusaha, dan philanthropist asal Amerika Serikat. Dia adalah investor tersukses di dunia. Buffett adalah komisaris, direktur utama, dan sekaligus pemegang saham terbesar di Berkshire Hathaway. Dia adalah orang terkaya ketiga di dunia tahun pada tahun 2015 dan sekarang 2018 versi Forbes.

Tahun 2012, majalah Time memasukan Buffett sebagai salah satu orang paling berpengaruh di dunia.

Buffett sering disebut "Wizard of Omaha" (Penyihir dari Omaha) atau "Oracle of Omaha" (Peramal dari Omaha), dan dikenal karena kesetiaannya pada metode investasi value investing, dan untuk gaya hidupnya yang frugal meskipun memiliki kekayaan yang begitu besar.

Buffett juga seorang philanthropist yang sangat berdedikasi, yang bersumpah akan menyumbangkan 99 % kekayaannya untuk keperluan2 philanthropic, mayoritas via Gates Foundation. Pada 11 April 2012 Buffett didiagnosis menderita kanker Prostat, dan berhasil sembuh pada September 2012. Buffett juga aktif berkontribusi pada urusan politik, seperti memberikan support kepada Hillary Clinton sebagai kandidat Presiden dari partai Demokrat untuk pemilihan presiden Amerika Serikat tahun 2016.

#4. Bernard Arnauld dan keluarga (LVMH) | USD 72 Miliar

Bernard Arnault seorang pebisnis kaya raya asal Perancis. Beliau lahir di Roubaix, selatan Perancis pada tanggal 5 Maret 1949. la merupakan pemegang saham terbesar, dan CE0 perusahaan Moet Hennessy.

Ia menjadi orang terkaya di dunia nomor 4 versi majalah Forbes tahun 2012 hingga sekarang di tahun 2018. Sedangkan untuk eropa, beliau menempati posisi pertama deretan orang terkaya versi Forbes.

Saat kecil, Bernard Arnault sekolah di Ecole Polytechnique yaitu merupakan sekolah teknik. Sambil bersekolah di sekolah teknik tersebut, Bernard mempunyai pekerjaan sampinganya itu pada perusahaan property dan konstruksi Ferret-Sanivel yang pada dasarnya adalah perusahaan keluarganya.

Namun pada tahun 1981, Bernard dan istri serta anak-anaknya pindah ke Amerika Serikat untuk meneruskan bisnis konstruksi di Palm Beach, Florida. Hal ini dikarenakan suasana politik di Perancis yang pada saat itu sedang sangat tidak bersahabat untuk dirinya. Namun pada saat politik di Perancis sudah mulai membaik, Bernard dan keluarganya kembali ke Perancis untuk mengambil alih perusahaan Boussac. Boussac adalah sebuah perusahaan tekstil yang mempunyai merek produk mewah yaitu Christian Dior.

#5. Mark Zuckerberg (Facebook) | USD 71 Miliar

Mark Elliot Zuckerberg (lahir di White Plains, New York, 14 Mei 1984; umur 33 tahun) adalah seorang pemrogram komputer dan pengusaha Internet. Ia dikenal karena menciptakan situs jejaring sosial Facebook bersama temannya, yang dengan itu ia menjadi pejabat eksekutif dan presiden.

Facebook didirikan sebagai perusahaan swasta pada tahun 2004 oleh Zuckerberg dan teman sekelasnya Dustin Moskovitz, Eduardo Saverin, dan Chris Hughes ketika menjadi mahasiswa di Universitas Harvard.

Pada tahun 2010, Zuckerberg terpilih sebagai Person of the Year versi majalah Time. Pada tahun 2011, kekayaan pribadinya ditaksir mencapai $17,55 miliar, dan di tahun 2018 ini naik drastis mencapai USD 71 Miliar.

#6. Amancio Ortega (Inditex) | USD 70 Miliar

Amancio Ortega Gaona lahir 28 Maret 1936 merupakan seorang pebisnis Spanyol. Ia merupakan ketua sekaligus pendiri grup busana Inditex, perusahaan yang menguasai jaringan toko pakaian dan aksesoris Zara. Menurut Forbes, per 7 September 2016, Ortega sempat menjadi orang terkaya di Eropa dan orang terkaya di dunia dengan kekayaan bersih US$79,5 miliar.

Namun di tahun 2018 ini, dirinya hanya mampu bertengger diurutan ke-6 sebagai orang terkaya di dunia.

#7. Carlos Slim Helu (America Movil) | USD 67,1 Miliar

Carlos Slim Hel�, lahir 28 Januari 1940 merupakan seorang pengusaha dan filantropis. Ia adalah pemimpin utama dan CEO perusahaan telekomunikasi Tel�fonos de M�xico dan Am�rica M�vil.

Pada tahun 2011, Slim pernah dinobatkan oleh Forbes menjadi orang terkaya di dunia untuk kedua kali secara berturut-turut dengan kekayaan bersih berkisar US$ 74 miliar. Namun tahun 2018 ini, dirinya berada diurutan ke-7 orang terkaya di dunia dengan kekayaan USD 67,1 Miliar.

#8. Charles Koch (Koch Industries) | USD 60 Miliar

Charles de Ganahl Koch adalah seorang Pengusaha Amerika dan Filantropis. Dia adalah Co-Pemilik, Ketua Dewan, dan CEO dari Koch Industries, sementara saudaranya David H. Koch menjabat sebagai Executive Vice President.

Charles dan David masing-masing memiliki 42% dari Konglomerat. Mereka mewarisi bisnis dari ayah mereka, Fred C. Koch, kemudian meluaskan usaha mereka.Awalnya terlibat secara eksklusif dalam,penyulingan minyak dan bahan kimia.Koch Industries sekarang termasuk proses dan pengendalian polusi peralatan dan teknologi; polimer dan serat; mineral; pupuk; perdagangan dan jasa komoditas; hasil hutan dan konsumen; dan peternakan.

Usaha memproduksi berbagai merek terkenal, seperti Stainmaster karpet, Lycra merek Serat Spandex, Quilted Northern dan Dixie Cup.

#9. David Koch (Koch Industries) | USD 60 Miliar

Charles de Ganahl Koch adalah seorang Pengusaha Amerika dan Filantropis. Dia adalah Co-Pemilik, Ketua Dewan, dan CEO dari Koch Industries, sementara saudaranya David H. Koch menjabat sebagai Executive Vice President.

Charles dan David masing-masing memiliki 42% dari Konglomerat. Mereka mewarisi bisnis dari ayah mereka, Fred C. Koch, kemudian meluaskan usaha mereka.Awalnya terlibat secara eksklusif dalam,penyulingan minyak dan bahan kimia.Koch Industries sekarang termasuk proses dan pengendalian polusi peralatan dan teknologi; polimer dan serat; mineral; pupuk; perdagangan dan jasa komoditas; hasil hutan dan konsumen; dan peternakan.

Usaha memproduksi berbagai merek terkenal, seperti Stainmaster karpet, Lycra merek Serat Spandex, Quilted Northern dan Dixie Cup.

#10. Larry Ellison (Oracle) | USD 58,5 Miliar

Lawrence Joseph Ellison lahir di Manhattan, New York, Amerika Serikat, 17 Agustus 1944, dirinya merupakan salah satu pendiri dan CEO dari perusahaan perangkat lunak database Oracle Corporation.

Ellison memiliki bakat dalam matematika, dan pada masa mudanya bekerja untuk Perusahaan Ampex. Salah satu proyeknya adalah gudang data untuk CIA yang ia beri nama "Oracle".

Demikianlah ulasan terkait dengan 10 Orang Terkaya di Dunia 2018 versi forbes yang kami kutip dari berbagai sumber.

Semoga suatu saat nanti diantara ke 10 Orang Terkaya di Dunia, akan datang dari Indonesia, semoga saja itu adalah keturunan anda, semoga!

0 Response to "10 Orang Terkaya di Dunia 2018"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel