Honorer K2 Tenaga Administrasi Diusulkan Masuk Formasi PPPK 2021
Informasiguru_Seluruh honorer K2 di Sulawesi Tenggara yang belum ikut seleksi PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) bisa bernapas lega.
Ini setelah perjuangan mereka untuk mendapatkan formasi PPPK pada seleksi 2021 mendatang, didukung pemerintah daerah.
Tidak hanya honorer K2 guru, tenaga kesehatan, dan penyuluh.
Honorer K2 dari tenaga administrasi juga diusulkan mendapatkan formasi PPPK 2021.
Ketua Honorer K2 Kabupaten Buton Utara Kasmun mengungkapkan, pertemuan dengan Asisten Administrasi Umum Setda Provinsi Sulawesi Tenggara Laode Mustari, pimpinan Komisi I DPRD Sultra H Bustm, dan anggota Komisi I DPRD Sultra Gunaryo, membawa angin segar.
Dalam pertemuan, DPRD berjanji akan mengawal e-formasi 2021 baik dari segi penganggaran PPPK 2021 dan kenaikan kesejahteraan honorer K2 se-Sulawesi Tenggara.
"Jadi seluruh DPRD baik level provinsi maupun kabupaten/kota akan mengawal rekrutmen dan penganggaran PPPK dari honorer K2 untuk 2021," kata Kasmun kepada JPNN.com, Minggu (1/11).
Honorer K2 tenaga administrasi yang sudah belasan tahun mengabdi ini bertambah gembira karena pemda akan mengusulkan formasi PPPK untuk mereka (tenaga administrasi).
tomo
Apalagi sejak 2014 sampai sekarang tidak ada lagi rekrutmen aparatur sipil negara (ASN) dari honorer K2 tenaga teknis administrasi.
"Asisten Administrasi Umum Pemprov Sultra juga sangat mendukung karena beliau merasakan sendiri pernah menjadi honorer sebelum diangkat menjadi PNS," ucapnya.
Pimpinan Komisi I DPRD H Bustam, lanjut Kasmun, berjanji mendorong eksekutif mengusulkan formasi PPPK dari honorer K2 tenaga administrasi untuk tahun depan.
Tidak hanya itu baik eksekutif maupun legislatif siap mengawal honorer K2 bertemu pejabat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi (KemenPAN-RB) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Kasmun mengungkapkan, dukungan pemda itulah yang membuat honorer K2 se-Sultra semakin bersemangat.
Terlebih hasil rapat tersebut akan dimasukkan dalam program legislatif daerah (Prolegda) DPRD Sultra di 2021.
Sumber : jpnn.com
Demikian informasi ini semoga bermanfaat, silahkan simak informasi lainnya dibawah ini.
0 Response to "Honorer K2 Tenaga Administrasi Diusulkan Masuk Formasi PPPK 2021"
Post a Comment