Mengenal 4 Varietas Unggul Jagung Manis, Salah Satunya Varietas Sweet Boy


Rumoh Tani - Jagung merupakan salah satu makanan pokok sejumlah daerah di Indonesia. Saat ini jagung dikembangkan menjadi beberapa varietas unggul, salah satunya adalah jagung manis yang semakin digemari masyarakat untuk dikonsumsi menjadi berbagai jenis bahan makanan.

Jagung manis atau Zea mays dari kelompok Saccharata adalah salah satu varietas jagung unggul yang cukup penting secara komersial. Keistimewaannya adalah kandungan gula sukrosa yang tinggi saat dipanen.

Berikut 5 varietas jagung manis yang sudah dibudidayakan di Indonesia:

1. Super Sweet


Jagung super sweet memiliki batang yang tegak dan kuat dan paling sesuai ditanam di daerah tropis. Biji jagung berwarna kuning dengan ukuran tongkol yang besar dan terisi penuh. Panjang tongkol mencapai 20-22 cm dan diameter 5-6 cm tanpa kelobot.

Dapat ditanam di dataran rendah maupun dataran tinggi dengan masa panen 72 hari untuk dataran rendah dan 104 hari jika ditanam di dataran tinggi. Jagung varietas ini termasuk tahan terhadap hama penyakit dan bisa menghasilkan 12,4 ton jagung per hektar.

2. Sweet Lady

Jagung varietas ini memiliki rasa yang sangat manis dengan kadar gula mencapai 14 brix. Ukuran tongkol medium cenderung besar dengan panjang 18-20 cm dan diameter 4-5 cm. Warna bijinya kuning cerah dengan jumlah 14-16 baris per tongkol.

Sweet lady memiliki batang yang seragam, kokoh dan toleran terhadap hama karat daun dan hawar daun. Umur jagung bisa dipanen setelah mencapai usia 64 hari jika ditanam di dataran rendah dengan jumlah produksi rata-rata 12, 2 ton per hektare.

3. Sweet Boy

Jagung varietas sweet boy memiliki ciri yang menonjol yaitu tongkol yang besar, seragam dan terisi penuh. Panjang tongkol mencapai 18-20 cm dengan diameter 5-6 cm dan warna biji jagung kuning cerah dengan jumlah 14-16 baris per tongkolnya.

Sweet boy termasuk jagung yang tahan terhadap hama penyakit seperti bercak daun dan karat daun. Jagung dapat dipanen pada usia 64 hari jika ditanam di dataran rendah dengan produktivitas jagung mencapai 14 ton per hektar.

3. Master Sweet

Varietas jagung master sweet memiliki beberapa keunggulan yaitu tanaman lebih vigorous, kokoh tahan rebah dengan ukuran tongkol panjang dan besar yaitu mencapai 20,8 cm dan diameter tongkol 5,3 cm tanpa kelobot. Biji jagung berwarna kuning dengan rasa manis yang seimbang yaitu mencapai 13.3 brix.

Jagung master sweet memiliki keunggulan dalam hal daya simpan yang lebih lama dibanding varietas jagung manis lainnya. Tahan terhadap penyakit karat daun dan penyakit bulai yang diakibatkan oleh cendawan. Dapat dipanen pada usia 64 hari dengan produktivitas jagung mencapai 17,8 ton per hektar.

4. Bicolour Sweet

Jagung ini memiliki pertumbuhan yang seragam dengan ukuran tongkol medium cenderung pendek, seragam dan terisi penuh. Panjang tongkol mencapai 16-17 cm dengan diameter 4-5 cm tanpa kelobot. Varietas ini juga tahan terhadap hama karat daun dan masa panen lebih cepat yaitu pada usia 60 hari.

Uniknya biji jagung bicolour sweet memiliki dua warna yaitu kuning campur putih dengan kadar gula mencapai 13,5 brix dan kualitas rasa yang lebih baik dari jagung varietas lainnya.

Sumber: sariagri.id

0 Response to "Mengenal 4 Varietas Unggul Jagung Manis, Salah Satunya Varietas Sweet Boy"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel