Cara Cek Dana PIP, Siapkan NISN Siswa dan Login di pip.kemdikbud.go.id 2021
Cara Cek Dana PIP, Siapkan NISN Siswa dan Login di pip.kemdikbud.go.id 2021 - Program Indonesia Pintar (PIP) memberikan bantuan dana kepada anak dari keluarga kurang mampu yang masih duduk di bangku SD, SMP, dan SMA/SMK. Untuk cek dana PIP bisa dilakukan dengan NISN Siswa dan login di pip.kemdikbud.go.id 2021.
Namun, masih banyak yang bingung perbedaan KIP dan PIP. KIP sendiri merupakan Kartu Indonesia Pintar yang mana merupakan kartu penanda penerima bantuan, sedangkan PIP adalah nama program bantuan yang memberikan KIP kepada anak yang menerima bantuan.
Cara Cek PIP yang Sudah Cair dengan NISN Siswa di pip.kemdikbud.go.id 2021:
Buka website PIP di alamat https://pip.kemdikbud.go.id/
Siapkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan masukkan pada kolom yang tersedia.
Isi tanggal lahir dan nama ibu kandung pada kolom di bawahnya
Jika sudah lengkap, klik 'Cari' dan data akan keluar di layar
Sementara itu, penerima PIP atau siswa yang memegang KIP akan mendapatkan dana bantuan sebesar Rp 450.000 per tahun untuk jenjang SD/Paket A. Kemudian, Rp 750.000 per tahun untuk jenjang SMP/Paket B, dan Rp 1.000.000 per tahun untuk jenjang SMA/SMK/Paket C/Kursus.
Cara Mencairkan Dana PIP
Setelah berhasil login di pip.kemdikbud.go.id 2021 dengan NISN Siswa dan mendapatkan data PIP, peserta yang terpilih bisa mencairkan dana tersebut. Caranya mudah cukup dengan mendatangi bank penyalur terdekat, seperti BRI dan BNI.
Jangan lupa juga siapkan data pendukung yang sah. Pengambilan dana PIP bisa dilakukan secara perorangan maupun kolektif. Namun, bagi siswa SD/SMP harus didampingi oleh orang tua/wali/guru untuk mencairkan dana PIP.
Jangan lupa cek dana PIP dengan NISN Siswa dan login di pip.kemdikbud.go.id.
0 Response to "Cara Cek Dana PIP, Siapkan NISN Siswa dan Login di pip.kemdikbud.go.id 2021"
Post a Comment