Air Mata Ketua DPRK Lhokseumawe Menetes Saat Melihat Kondisi Warga yang Sudah Sakit Menahun

LHOKSEUMAWE - Ketua DPRK Lhokseumawe, Ismail A Manaf, pada Kamis (23/4/2021) siang mendapatkan kabar ada sosok pria di Batuphat Timur, Kecamatan Muara Satu, atas nama  M Jailani (41) sudah sakit menahun.

Atas kabar tersebut, maka politisi Partai Aceh (PA) langsung berkunjung ke rumah Jailani.

Namun Ismail samlngat terkejut saat melihat kondisi Jailani. 

Badannya kurus kering. Ada bekas operasi di perut bagian bawah dan ada juga luka di perutnya.

Tanpa disadari air mata orang nomor satu di Parlemen di Kota Lhokseumawe menetes.

Sambil menyeka air mata, Ismail memgucap. 

"Masih ada warga Lhokseumawe yang menderita seperti ini," katanya lirih.

Selanjutnya Ismail berbincang dengan pihak keluarga.

Mengetahui kalau Jailani sudah sakit menahun dan  komplikasi.

Sempat dirawat di rumah sakit, tapi akhirnya pihak keluarga miskin itu menyerah.

"Untuk makan sehari saja mereka memgaku susah," katanya.

Didasari kondisi tersenut, Ismail pun secara tegas meminta Dinas terkait di Kota Lhokseumaee bisa lebih fokus terhadap persoalan-persoalan seperti ini.

"Pasti ada petugas kesehatan setiap gampong. Berdayakan.

Bila ada kasus seperti ini, lakukan pendampingan  agar mereka tetap mendapatkan pelayanan kesehatan secara maksimal," katanya.

Dalam kunjungam tersebut, Ismail juga menyerahkan bantuan kepada M Jailani.

Sumber: https://aceh.tribunnews.com/

0 Response to "Air Mata Ketua DPRK Lhokseumawe Menetes Saat Melihat Kondisi Warga yang Sudah Sakit Menahun"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel