Pria Ungkap Kemana Sisa Makanan di Kapal Pesiar Dibuang, Video Ditonton 1 Juta Kali

Pria mengungkap kemana sisa makanan di kapal pesiar dibuang. Cerita itu dibagikan melalui video di media sosial TikTok, Kamis (26/8/2021).

Video itu kemudian viral dan menjadi perhatian warganet. Sedikitnya 1,5 juta pengguna TikTok telah menyaksikan video itu.

"Makanan sisa kapal pesiar dibuang kemana?," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan.

Pemilik akun TikTok Tunggadeapatria memperlihatkan sisa makanan yang diletakan di ember-ember berwarna kuning.

Makanan itu berupa mie, sayuran, dan beberapa daging. Ia mengungkapkan bahwa sisa makanan yang ada di kapal pesiar itu akan dibuang.

Rupanya, makanan sisa itu langsung dibuang ke laut. Namun, sebelum dibuang ke laut, makanan sisa itu digiling terlebih dahulu.

Menurut penuturan pria yang diketahui sebagai juru masak kapak pesiar itu, makanan tersebut digiling agar bisa menjadi makanan ikan-ikan di laut.

"Langsung dibuang ke laut ya tapi digiling dulu.. buat makan ikan-ikan di laut," tulisnya.

Pria Ungkap Kemana Sisa Makanan di Kapal Pesiar Dibuang (TikTok)
Pria Ungkap Kemana Sisa Makanan di Kapal Pesiar Dibuang (TikTok)

Dalam video itu, terlihat orang yang sedang meletakan makanan sisa itu ke dalam mesin penggilingan. Orang itu mengenakan sarung tangan berwarna biru.

Melihat video itu, warganet memberikan beragam komentar. Beberapa diantara mereka memberikan komentar lucu yang mengundang gelak tawa.

"Yaelah bang kalau mau beri makanan ya beri minum juga lah," ujar warganet.

"Enak ya jadi ikan, dapat makanan gratis," tulisa warganet.

"Buang sampah sembarangan dengan gaya," tutur warganet.

"Pantes air laut asin semua, nyampur sama micin garam masakan," canda warganet. 

"Pantes aku makan ikan teri medan tapi rasanya ayam geprek pak gembus," tambah yang lain.

"Jangan banyak-banyak bang nanti ikannya keselek nggak ada minum soalnya," tutur warganet.

"Yang naik kapal pesiar pasti nggak bawa emak itu. Kalo bawa ya dihajar kalo makanan nggak abis mubazir," celetuk warganet.

Sumber: https://www.suara.com/

0 Response to "Pria Ungkap Kemana Sisa Makanan di Kapal Pesiar Dibuang, Video Ditonton 1 Juta Kali"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel