Arang Sekam Memiliki Kandungan Unsur Hara Penting


Sekam merupakan kulit terluar dari bulir padi yang juga disebut merang atau cangkang padi. Awalnya sekam padi sering dianggap limbah yang tidak memiliki manfaat. 

Oleh karena itu di pabrik penggilingan padi sekam hanya dibakar begitu saja. Padahal sekam padi memiliki banyak manfaat bagi manusia, terutama dalam bidang pertanian. 

Salah satu cara untuk merubah sekam menjadi bahan yang lebih bermanfaat bagi usaha pertanian adalah arang sekam. Namun pada pembahasan sebelumnya kami sudah menjelaskan tentang cara pembuatan arang sekam. 

Baca juga : Cara Membuat Arang Sekam


Dan pada kesempatan kali ini kami akan mencoba menjelaskan tentang komposisi kimia yang dimiliki arang sekam.

Berdasarkan Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jawa Barat sekam mengandung beberapa unsur penting seperti :

Dengan komposisi kandungan kimia seperti itu, sekam antara lain dapat dimanfaatkan untuk:
  1. Bahan baku industri kimia, terutama kandungan zat kimia furfural
  2. Bahan baku industri bahan bangunan, terutama kandungan silika (SiO2) yang dapat digunakan untuk campuran pada pembuatan semen portland, bahan isolasi, husk-board dan campuran pada industri bata merah
  3. Sumber energi panas karena kadar selulosanya cukup tinggi sehingga dapat memberikan pembakaran yang merata dan stabil.
Sekam memiliki kerapatan jenis (bulk density) 125 kg/m3, dengan nilai kalori 3.300 kkal/kg sekam. Melihat potensi sekam yang begitu besar sebagai sumber energi maka pemasyarakatan penggunaan sekam sebagai bahan bakar alternatif pada rumah tangga, sebagai pengganti energi kayu atau bahan bakar minyak, sangat memungkinkan.

Arang dari sekam padi tidak mengandung garam-garam yang merugikan tanaman. Arang sekam kaya akan kandungan karbon, dimana unsur karbon sangat diperlukan dalam membuat kompos.

Kelebihan lainnya, arang sekam tidak membawa mikroorganisme patogen. Karena proses pembuatannya yang melalui pembakaran sehingga relatif steril.

Secara kimia, arang sekam memiliki kandungan unsur hara penting seperti nitrogen (N), fosfor (P), kalium (K), kalsium (Ca) dan Magnesium (Mg). Keasamannya netral sampai alkalis dengan kisaran pH 6,5 sampai 7. Arang dari sekam padi tidak mengandung garam-garam yang merugikan tanaman.

Pembakaran sekam dengan sistem cerobong asap menghasilkan rendemen arang 75,46 % dengan kadar air 7,35 % dan kadar abu 1 %, sehingga mutu arang sekam hasil pembakaran adalah sebagai berikut :


Sekian penjelasan dari kami, semoga bermanfaat. Salam rumoh tani...














0 Response to "Arang Sekam Memiliki Kandungan Unsur Hara Penting "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel