Isolasi Mandiri, Gisel Tak Hadiri Wajib Lapor Kasus Video Syur dengan Nobu



Artis Gisella Anastasia seyogyanya menghadiri wajib lapor kasus video syur dengan Michael Yukinobu de Fretes alias Nobu, Kamis (21/1/2021).

Namun, imbas menjalani isolasi mandiri terkait Covid-19, mantan istri Gading Marten tak hadir.

Gisel menjalani isolasi mandiri setelah kontak langsung dengan seseorang yang positif Covid-19.

Keadaan tersebut dikatakan Gisella Anastasia melalui unggahan di Insta Storiesnya @gisel_la Rabu (20/1/2021).

Dalam unggahan tersebut, Gisella Anastasia merekam pemandangan di kolam renang rumahnya.

Gisella Anastasia merekam dari kamarnya yang berada di lantai atas.

Mantan istri Gading Marten ini pun menyoroti aksi sang putri, yang tengah bermain trampolin sekaligus memberikan semangat untuk sang mama.

"Mama isolasi mandiri dulu karena habis kontak lumayan erat," kata Gisella Anastasia seperti dikutip Grid.ID.

Meskipun, Gisella Anastasia dinyatakan negatif terpapar Covid-19 melalui PCR swab test.

"Mungkin 3 atau 5 hari lagi aku PCR lagi untuk memastikan," kata artis yang saat ini berstatus tersangka atas kasus video syur tersebut.

Beruntung, di tengah masa isolasi mandirinya itu, Gisella Anastasia mendapatkan dukungan dari sang putri.

"Terus dikasih semangat gini sama Empitul, diantar ke depan kamar hihi.. Maaci nakku, si manis kesayangan," tutup Gisella Anastasia.



Sementara, di tengah isolasi mandiri Gisel memberikan komentarnya soal wajib lapor ini.

"Enggak (datang wajib lapor), aku izin hari ini," ujar Gisella Anastasia saat dihubungi Grid.ID (grup Banjarmasinpost.co.id) melalui pesan singkat, Kamis (21/1/2021).

Meskipun tak hadir dalam wajib lapor namun Gisella Anastasia tetap memberikan surat.

"Tapi tetap ngasih surat," terangnya.

Gisella Anastasia rencananya akan kembali menjalani wajib lapor seperti biasa setelah selesai isolasi mandiri.

"Sampai beberapa hari ke depan kalau sudah PCR lagi kalau aman negatif baru keluar-keluar lagi," terang Gisella Anastasia.

Sementara, Surat permohonan izin tidak melapor ke polda itu dikirimkan Sandy Arifin dan Toddy Lagabuana, pengacara Gisella Anastasia.

"Hari ini saya menyampaikan surat dari Gisel untuk permintaan konfirmasi menjalani kewajiban sebagai wajib lapor," kata Sandy Arifin di Polda Metro Jaya, Kamis siang.

"Kami mendapat konfirmasi bahwa klien kami (Gisella Anastasia) sempat kontak erat dengan rekan kerjanya yang positif Covid-19," lanjut Sandy Arifin.

Gisella Anastasia sudah melakukan swab tes PCR guna mengetahui kemungkinan terinfeksi Covid-19.

Dari hasil pemeriksaan tes PCR, Gisella Anastasia dinyatakan negatif Covid-19.

"Untuk menjaga kesehatan, klien kami menjalani isolasi mandiri," ucap Sandy Arifin yang menyertakan hasil swab tes PCR Gisella Anastasia ke penyidik.

Gisella Anastasia akan tetap menjalani wajib lapor jika keadaannya sudah baik.

"Kalau hasil tesnya negatif, dia akan wajib lapor seperti biasa," ujar Sandy Arifin.

Meski melakukan isolasi mandiri, Gisella Anastasia mengaku sehat. "Doakan saja biar Mbak Gisel bisa beraktifitas lagi seperti biasa," kata Sandy Aridifin.

Gisella Anastasia dijadwalkan melakukan wajib lapor di Polda Metro Jaya atas statusnya sebagai tersangka dalam video seksual, Kamis (21/1/2021).

Gisella Anastasia dikenakan wajib lapor sepekan dua kali di hari Senin dan Kamis.

Wijin Siap Nikahi Gisel

Wijin, mengaku siap menikahi kekasihnya, Gisella Anastasia atau yang kerap disapa Gisel.

Seperti yang kamu tahu, Gisel belakangan menjadi tersangka kasus pembuatan video syur.

Namun, tampaknya hal itu tidak mempengaruhi tekad Wijin untuk menikahinya.

Tak tanggung-tanggung, Wijin bahkan sudah mendapatkan restu dari sang ibunda untuk menikahi Gisel.

Bukan cuma itu, Wijin bahkan menyiapkan menu khusus buat Gisel di warung makan Ropang Bro yang menjadi usahanya.

Melansir Youtube Ken & Grat, dua Food Vlogger tersebut mengunjungi rumah makan Wijin untuk memberikan penilaian.

Siapa sangka, rupanya menu khusus yang disiapkan Wijin untuk Gisel berhasil membuat takjub kedua Food Vlogger tersebut.

Saat memberikan review, rupanya Wijin ikut bergabung bersama Ken dan Gret.

"Ini nasi goreng kecombrang katanya kesukaan," ujar Gret menunjukkan menu nasi goreng yang dihidangkan.

"Ini menu baru. Bakal kita rilis setelah video ini keluar," cetus Wijin.

"Cuma rasanya oke sih, kecombrangnya berasa banget. Nggak terlalu asin nggak terlalu manis, jadi beda lah sama nasi goreng kampung biasanya," papar Ken.

Kemudian mereka mencoba resep kesukaan Gisel, Mie Shirataki.

"Kok bisa Shirataki?" tanya Ken menanyakan sejarah mie shiratake yang dihidangkan di rumah makan Wijin.

Well, rupanya mie shirataki menjadi menu yang direkomendasikan oleh Gisel dan menjadi favoritnya.

"Nah ini dia, dari Gisel juga sih," ujar Wijin.

"Karena dia kan hidup sehat ya. Hobi olahraga. Jadi dia 'Kalo makan di sini, pengen kalori zero', jadi yaudah deh kita sediain shirataki," papar Wijin.

Ken kemudian menambahkan bahwa shirataki merupakan menu berharga mahal.

Namun, di tempat Wijin, rasa dan kualitas mie shirataki yang disediakan sangatlah mumpuni.

"Jadi Shirataki tuh harganya lumayan mahal. Di sini 30 ribu doang guys," ujar Ken.

Setelah mencoba, mie shirataki yang disediakan oleh Ropang Bro ternyata memiliki rasa yang sangat lezat.

"Mienya gurih banget, bumbunya berasa," ujar Gret.

"Dan yang paling penting, nggak bisa bikin gemuk," pungkas Wijin.


sumber : banjarmasin.tribunnews 

0 Response to "Isolasi Mandiri, Gisel Tak Hadiri Wajib Lapor Kasus Video Syur dengan Nobu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel