Kemajuan Sektor Pertanian Indonesia Dipuji Filipina




Rumoh Tani, Jakarta - Filipina memberikan apresiasi tinggi terhadap kemajuan sektor pertanian RI pada periode kedua kepemimpinan Presiden Joko Widodo, dengan Syahrul Yasin Limpo (SYL) sebagai Menteri Pertanian.

Hal ini diungkap oleh Duta Besar LBBP RI di Filipina, Sarundajang, melalui surat resmi yang disampaikan Dubes Indonesia di Manila itu kepada Menteri SYL, Kamis (10/9/2020). 


Sarundajang menyampaikan bahwa beberapa kalangan di Filipina, baik pihak pemerintah, para pengusaha, dan tokoh masyarakat menyampaikan bahwa sektor pertanian di Indonesia mengalami kemajuan yang sangat luar biasa.

"Mereka merasa bangga atas prestasi ini karena kedua negara adalah sesama bangsa ASEAN, sehingga kemajuan tersebut adalah untuk kemajuan bersama negara-negara ASEAN," ujar Sarundajang.

Sang Dubes kemudian menyebutkan bahwa kemajuan sektor pertanian yang berhasil diraih RI, terutama di masa krisis pandemi covid-19 yang melanda seluruh negara tentunya tidak lepas dari kepemimpinan Presiden Jokowi.


"Sebagai sahabat, kami memberikan dukungan yang besar mendukung kebijakan Pemerintah RI, khususnya untuk kerjas ama bidang pertanian yang sudah terjalin dengan baik dengan Filipina. Tentunya akan kita kembangkan ke depan," ujar Sarundajang.

Menanggapi hal tersebut, Menteri SYL mengatakan," Subhanallah, itu karena presiden yang gigih dan bantuan dari berbagai pihak."

Sumber: tribunnews.com

0 Response to "Kemajuan Sektor Pertanian Indonesia Dipuji Filipina"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel